Sambangi PC LDII Bekasi Selatan, Kapolsek Sampaikan Pesan Kamtibmas

- Jurnalis

Kamis, 23 Februari 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kota Bekasi | passNEWS.ID – Dalam rangka merajut silaturahmi antara jajaran Polri dengan tokoh agama, Kapolsek Bekasi Selatan Kompol Jupriono SH, MM, didampingi Kanit Binmas Iptu Sadino, Bhabinkamtibmas kelurahan Kayuringin Jaya Aiptu Triyugo Amrih Dumadi, Berkunjung kepada jajaran Pengurus Pimpinan Cabang (PC) Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Kecamatan Bekasi Selatan dan Pondok Pesantren Baitul Haq Kayuringin Jaya, Kecamatan Bekasi Selatan, Kota Bekasi, Jawa Barat, Kamis (16/02/2023).

Kunjungan Kapolsek Bekasi Selatan direspon dengan antusias oleh pengurus Pondok Baitul Haq dan PC LDII Bekasi Selatan, Ir. H.Basri Borahima, MM. sebagai Ketua Pimpinan Cabang (PC) Lembaga Dakwah Islam Indonesia (LDII) Bekasi Selatan dan Pondok Pesantren Baitul Haq.

Selama kunjungan singkat tersebut, Kapolsek Bekasi Selatan Kompol Jupriono memberikan pemaparan tentang hukum dan berbangsa bernegara yang baik dalam tatanan dasar negara Pancasila dan menjaga keutuhan NKRI dalam kemajemukan beragama dan memberikan kesempatan untuk berdiskusi langsung dengan para santri dan pengurus organisasi PC LDII Bekasi Selatan. Hal ini diharapkan dapat memberikan pengetahuan dan pemahaman yang lebih baik mengenai hukum kepada para santri dan pengurus PC LDII Bekasi Selatan.

Dalam kunjungannya itu Kompol Jupriono menyampaikan pesan himbauan keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas). Kapolsek berharap para warga LDII bersama-sama ikut serta menjaga keamanan lingkungan.

“Kegiatan kunjungan ke jajaran PC LDII dan Pondok Pesantren ini bertujuan untuk mempererat silaturahmi dengan jalinan batin dan kebersamaan antara kepolisian, alim-ulama, dan tokoh masyarakat, sehingga tercipta suasana yang kondusif, terutama di wilayah hukum Polsek Bekasi Selatan,” kata Kapolsek.

Baca Juga :  TRI ADHIANTO TERPILIH JADI KETUA KONI KOTA BEKASI, INI YANG AKAN DILAKUKAN

Sementara itu H. Basri Barohima Ketua LDII PC Bekasi Selatan, menyampaikan bahwa kunjungan singkat Kapolsek Bekasi Selatan Kompol Jupriono ke Pondok Pesantren Baitul Haq merupakan bentuk kepedulian dan dukungan Kapolsek dalam menjalin hubungan baik serta sharing informasi dengan masyarakat di wilayah hukumnya.

“Alhamdulilah kunjungan Kapolsek dan jajarannya berlangsung lancar, kunjungan ini secara luas memperkuat persatuan dan kesatuan NKRI, serta meningkatkan keamanan dan ketertiban masyarakat serta kepercayaan masyarakat bahwa Polri ada di tengah masyarakat. LDII memahami dan siap bekerja sama dengan Polri. Pelaksanaan pembangunan mental spiritual dan segala bidang akan berhasil dengan dukungan semua elemen yang ada.” tutup H. Basri Barohima.(Agus Wiebowo)

Berita Terkait

Tim Kuasa Hukum Paslon Walikota Bekasi & Wakil Walikota Bekasi, Heri-Sholihin Soroti Kampanye Hitam
Relawan Pro Ridho Gelar Turnamen Mobile Legends, Jadi Ajang Dukungan Memajukan e-Sport di Indonesia
Relawan Pro Ridho Dukung Tri Adhianto dan Harris Bobihoe sebagai Calon Walikota Bekasi: Mewujudkan Kota Bekasi Keren, Nyaman Kotanya, Sejahtera Warganya
Tri Adhianto Dipuji Ketua Umum PGPI Atas Kerukunan Umat Beragama di Kota Bekasi
Orasi Kebangsaan Calon Walikota Bekasi Tri Adhianto
Pemkot Bekasi Tindaklanjuti Aduan Masyarakat Terkait Dugaan Intoleransi
Parsadaan Pomparan Raja Simangunsong Anak Dohot Boruna (PPRSAB) Wilayah Jabodetabek Gelar Diskusi Budaya Batak
Pemilihan Pengurus Punguan Pomparan Tuan Sihuring Simanjuntak Se-Jabodetabek Periode 2024-2027, Merajut Silahturahmi & Melestarikan Adat Batak
Berita ini 3 kali dibaca

Berita Terkait

Selasa, 19 November 2024 - 21:26 WIB

Tim Kuasa Hukum Paslon Walikota Bekasi & Wakil Walikota Bekasi, Heri-Sholihin Soroti Kampanye Hitam

Minggu, 3 November 2024 - 18:47 WIB

Relawan Pro Ridho Gelar Turnamen Mobile Legends, Jadi Ajang Dukungan Memajukan e-Sport di Indonesia

Kamis, 17 Oktober 2024 - 12:11 WIB

Relawan Pro Ridho Dukung Tri Adhianto dan Harris Bobihoe sebagai Calon Walikota Bekasi: Mewujudkan Kota Bekasi Keren, Nyaman Kotanya, Sejahtera Warganya

Minggu, 6 Oktober 2024 - 21:00 WIB

Tri Adhianto Dipuji Ketua Umum PGPI Atas Kerukunan Umat Beragama di Kota Bekasi

Sabtu, 28 September 2024 - 17:24 WIB

Orasi Kebangsaan Calon Walikota Bekasi Tri Adhianto

Senin, 16 September 2024 - 19:54 WIB

Parsadaan Pomparan Raja Simangunsong Anak Dohot Boruna (PPRSAB) Wilayah Jabodetabek Gelar Diskusi Budaya Batak

Sabtu, 14 September 2024 - 16:12 WIB

Pemilihan Pengurus Punguan Pomparan Tuan Sihuring Simanjuntak Se-Jabodetabek Periode 2024-2027, Merajut Silahturahmi & Melestarikan Adat Batak

Jumat, 6 September 2024 - 18:30 WIB

SD Qur’an & Teknologi Al Ma’wa Gelar Perkemahan Jumat Sabtu (Perjusa Siaga) di Camping Ground Cipeucang

Berita Terbaru

Berita

Orasi Kebangsaan Calon Walikota Bekasi Tri Adhianto

Sabtu, 28 Sep 2024 - 17:24 WIB