Hadiri Santunan 2200 Yatim Duafa dan Tuna Netra, Asda II : DDII Organisasi Kemandiriin Dan Memiliki Kemanfaatan Bagi Masyarakat

- Jurnalis

Sabtu, 30 Maret 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kota Bekasi -passNEWS.ID| Asisten Pembangunan dan Kesejahteraan Masyarakat (ASDA II) DR H Inayatullah menghadiri kegiatan santunan anak yatim dan dhuafa sekaligus berbuka puasa bersama yang dilaksanakan di Komplek Dewan Dakwah Islam Indonesia Kota Bekasi, Medan Satria.

Inayatullah sangat mengapresiasi DDII secara manajerial. Sehingga menurutnya, DDII termasuk salah satu organisasi yang memiliki kemandirian finansial yang bagus dan memiliki kemanfaatan bagi lingkungan dan masyarakat Kota Bekasi.

“Jadi apa yang sudah dilakukan DDII dengan kolaborasi berbagai stake holder, menurut saya harusnya bisa menginspirasi organisasi dan komunitas lain. Bahwa, dalam berorganisasi orientasinya tidak harus meminta bantuan, namun yang dilakukan DDII yakni membangun kemandirian. Tiap tahunnya kegiatan mulia ini dapat dilakukan tentu memiliki nilai manfaat yang sangat besar bagi sekitar.

DDII juga melakukan berbagai macam pembinaan bagi para anggotanya , bukan saja dalam hal dakwah namun juga secara kemampuan mengembangkan usaha. Sehingga dengan demikian timbul kemandirian finansial dan berkontribusi mensejahterakan masyarakat dan DDII juga mampu bersinergi hingga saat ini dengan pemerintah. Semoga Allah SWT selalu limpahkan keberkahaan untuk kita dan Kota Bekasi tercinta,”ujar Inayatullah

Dalam sambutannya Inayatullah berpesan, dalam memanfaatkan momentum Bulan Ramadan, masyarakat betul-betul bisa melaksanakan sunah dan amalan Ramadan sesuai dengan ajaran agama Islam, serta memaknai nilai-nilai yang terkandung agar dijalankan di bulan ramadhan dan bulan lainnya.

Pada kesempatan ini, Ia juga mengajak umat Islam untuk menjadikan Bulan Ramadan sebagai kesempatan yang diisi dengan berbagai kegiatan positif sekaligus sebagai stimulus terhadap peningkatan ketaqwaan seseorang. Sehingga bisa mengantisipasi kenakalan remaja di bulan Ramadan.

Baca Juga :  Jelang Pemilu 2024, Polres Metro Jakarta Utara Upayakan Pencegahan Gangguan Kamtibmas

“Terkait kenakalan remaja, ini justru sebenarnya menjadi kesempatan untuk mendidik anak-anak kita melaksanakan nilai puasa yaitu menahan hawa nafsu. Nah ini menjadi koreksi kita semua terutama para orangtua, lembaga pendidikan, tokoh agama dan pemerintah,” tambah Inayatullah

Sementara itu, Ketua DDII Kota Bekasi, KH Salimin Dani mengatakan, kegiatan santunan anak yatim dhuafa dan buka bersama sudah berjalan ditiap tahunnya.

“Untuk santunan anak yatim pada tahun ini, insyaallah kurang lebih ada 2200 yatim, duafa dan Tuna netra, Jumlah tersebut berasal dari data DDII dan masyarakat sekitar yang terdiri dari anak yatim dan dhuafa jadi keduanya mendapatkan santunan. Alhamdulillah ini menjadi agenda rutin dan mendapatkan dukungan penuh juga dari pemerintah,”tuturnya.

Berita Terkait

Pemkot Bekasi Tindaklanjuti Aduan Masyarakat Terkait Dugaan Intoleransi
Parsadaan Pomparan Raja Simangunsong Anak Dohot Boruna (PPRSAB) Wilayah Jabodetabek Gelar Diskusi Budaya Batak
Pemilihan Pengurus Punguan Pomparan Tuan Sihuring Simanjuntak Se-Jabodetabek Periode 2024-2027, Merajut Silahturahmi & Melestarikan Adat Batak
SD Qur’an & Teknologi Al Ma’wa Gelar Perkemahan Jumat Sabtu (Perjusa Siaga) di Camping Ground Cipeucang
Kebakaran Gudang di Pondok Bambu, Jakarta Timur
Mukernas I Badan Persaudaraan Antariman (BERANI): “Berani Bersatu Membangun Kerukunan, Berani Menyuarakan Kebenaran
HUT Ke 25 Tahun Pompes Al Zaytun Remotanda From Within Luncurkan Kapal Surowiti
Tri Adhianto dan Abdul Harris Resmi Mendaftar Sebagai Calon Walikota dan Wakil Walikota Bekasi 2024
Berita ini 9 kali dibaca

Berita Terkait

Minggu, 22 September 2024 - 21:58 WIB

Pemkot Bekasi Tindaklanjuti Aduan Masyarakat Terkait Dugaan Intoleransi

Senin, 16 September 2024 - 19:54 WIB

Parsadaan Pomparan Raja Simangunsong Anak Dohot Boruna (PPRSAB) Wilayah Jabodetabek Gelar Diskusi Budaya Batak

Sabtu, 14 September 2024 - 16:12 WIB

Pemilihan Pengurus Punguan Pomparan Tuan Sihuring Simanjuntak Se-Jabodetabek Periode 2024-2027, Merajut Silahturahmi & Melestarikan Adat Batak

Jumat, 6 September 2024 - 18:30 WIB

SD Qur’an & Teknologi Al Ma’wa Gelar Perkemahan Jumat Sabtu (Perjusa Siaga) di Camping Ground Cipeucang

Rabu, 4 September 2024 - 21:19 WIB

Kebakaran Gudang di Pondok Bambu, Jakarta Timur

Kamis, 29 Agustus 2024 - 13:23 WIB

HUT Ke 25 Tahun Pompes Al Zaytun Remotanda From Within Luncurkan Kapal Surowiti

Rabu, 28 Agustus 2024 - 14:52 WIB

Tri Adhianto dan Abdul Harris Resmi Mendaftar Sebagai Calon Walikota dan Wakil Walikota Bekasi 2024

Senin, 26 Agustus 2024 - 17:36 WIB

Rapat Paripurna Pengambilan Sumpah Jabatan Anggota DPRD Kota Bekasi Masa Periode 2024-2029 Berjalan Khidmat

Berita Terbaru

Berita

Kebakaran Gudang di Pondok Bambu, Jakarta Timur

Rabu, 4 Sep 2024 - 21:19 WIB