Resmikan Groundbreaking Gedung Sekolah, Wawali Harris Bobihoe : Tonggak Baru Ciptakan Generasi Emas Masa Depan

- Jurnalis

Sabtu, 15 Maret 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Kota Bekasi-passNEWS.ID | Wakil Wali Kota Bekasi Abdul Harris Bobihoe hadiri peresmian groundbreaking gedung Sekolah Menengah Atas Islam Al Azhar 33. Kehadiran wawali Bobihoe didampingi Sekretaris Dinas Pendidikan Warsim, Anggota DPRD Misbah, Camat Pondokgede Zainal Abidin dan Jajaran, Ketua Pembina YAPI.

Dalam sambutannya, Wakil Wali Kota mengungkapkan rasa bersyukur dan bangga atas dibangunnya gedung baru SMAI Al Azhar 33 Jati Makmur, menurutnya dengan dibertambahnya gedung sekolah merupakan tonggak baru untuk menciptakan generasi emas di masa depan.

“Alhamdulillah, bersyukur dan bangga atas dibangunnya gedung baru. Ini menjadi tonggak baru untuk menciptakan generasi emas di masa depan,” ucap Wawali Harris Bobihoe

ADVERTISEMENT

SCROLL TO RESUME CONTENT

lebih lanjut juga ia menyampaikan SMA Al Azhar 33 dapat menjadi salah satu sekolah yang menguasai pendidikan teknologi, menjalani pendidikan yang berkualitas, mengembangkan keterampilan dan bakat dari peserta didik nantinya, sehingga sekolah ini berperan aktif dalam menyukseskan pendidikan di Indonesia khususnya Kota Bekasi melalui kolaborasi. Ia berharap dengan menyediakan sarana dan prasarana nantinya bisa memberikan pendidikan yang baik dan layak.

Baca Juga :  Terkait Proposal Permohonan Bantuan AC oleh Kelurahan Jatiraden, Ini statemen Resmi Wali Kota Bekasi

Wawali Harris Bobihoe berharap peserta didik di sekolah ini, nantinya ditekankan mengenai softskill dan membangun karakter yang baik, mulai dari sopan santun dan menghargai orang lain serta menjunjung tinggi nilai Pancasila.

Melihat situasi saat ini, Lanjut Wawali Harris Bobihoe menambahkan, banyak anak-anak yang lebih fokus pada gadget dan internet, orang nomor dua itu berharap SMAI Al Azhar 33 mampu memberikan pendidikan karakter yang baik.

Baca Juga :  Semarak Jalan Santai Ceria Bersama Korem 052/Wkr Pecahkan Rekor Muri

“Kemajuan teknologi menjadi tantangan kita membangun karakter untuk anak-anak kita. Saya harap peserta didik kedepannya bisa diberi wawasan juga mengenai kebijakan penggunaan media sosial dan tidak asal menggunakan media sosial. Tidak kalah penting kita harus bisa membangun karakter mental anak-anak yang lebih kuat serta menjunjung tinggi nilai Pancasila,” kata wawali Harris Bobihoe

Saat ini, lebih lanjut wawali Harris Bobihoe diakhir sambutannya menyampaikan, bahwa Pemerintah Kota Bekasi memiliki program memberikan beasiswa luar negeri kepada generasi muda Kota Bekasi. Kedepan para generasi muda dapat membangun peradaban yang semakin baik.

Berita Terkait

Mantapkan Hati Berkarir di Jakarta, Penyanyi Asal IKN “Daniel Setiawan” Aktif Sambangi Podcast dan Pelayanan Gereja
Wali Kota Bekasi Tri Adhianto Kunjungi Satpam Korban Penganiayaan di RS Mitra Keluarga Bekasi Barat
Aksi Berbagi Takjil FKUB Kabupaten Bekasi dan Majelis Lintas Agama: Keberagaman yang Menguatkan
Pelantikan Pengurus Punguan Tuan Sihuring Simanjuntak se-Jabodetabek: Menguatkan Peran Pengurus dalam Menjalankan Adat dan Tradisi
Pendapat Pro-Kontra Perubahan UU TNI, Begini Penjelasan Dirjen PDK Kementerian HAM
Monitoring K3, Wali Kota Bekasi Bagikan Alat Kebersihan di Kelurahan Jatirasa
Masjid Ar-Rosyadah Jadi Titik Tarawih Keliling di Kelurahan Jatirasa Kecamatan Jatiasih
Jembatan Sementara Kemang Pratama Kembali Di Buka
Berita ini 4 kali dibaca

Berita Terkait

Jumat, 25 April 2025 - 23:17 WIB

Mantapkan Hati Berkarir di Jakarta, Penyanyi Asal IKN “Daniel Setiawan” Aktif Sambangi Podcast dan Pelayanan Gereja

Selasa, 8 April 2025 - 21:18 WIB

Wali Kota Bekasi Tri Adhianto Kunjungi Satpam Korban Penganiayaan di RS Mitra Keluarga Bekasi Barat

Selasa, 25 Maret 2025 - 23:34 WIB

Aksi Berbagi Takjil FKUB Kabupaten Bekasi dan Majelis Lintas Agama: Keberagaman yang Menguatkan

Minggu, 23 Maret 2025 - 23:34 WIB

Pelantikan Pengurus Punguan Tuan Sihuring Simanjuntak se-Jabodetabek: Menguatkan Peran Pengurus dalam Menjalankan Adat dan Tradisi

Kamis, 20 Maret 2025 - 16:55 WIB

Pendapat Pro-Kontra Perubahan UU TNI, Begini Penjelasan Dirjen PDK Kementerian HAM

Sabtu, 15 Maret 2025 - 14:33 WIB

Resmikan Groundbreaking Gedung Sekolah, Wawali Harris Bobihoe : Tonggak Baru Ciptakan Generasi Emas Masa Depan

Jumat, 14 Maret 2025 - 23:30 WIB

Masjid Ar-Rosyadah Jadi Titik Tarawih Keliling di Kelurahan Jatirasa Kecamatan Jatiasih

Jumat, 14 Maret 2025 - 20:13 WIB

Jembatan Sementara Kemang Pratama Kembali Di Buka

Berita Terbaru